Class Meeting MTsN 2 Bengkulu Selatan 2024
Senin, 26 Mei 2024. Asesmen
pendidikan merupakan salah satu elemen penting dalam sistem pendidikan di
Indonesia, termasuk di madrasah. MTsN 2 Bengkulu Selatan, sebagai salah satu
lembaga pendidikan menengah pertama yang bernaung di bawah Kementerian Agama,
memiliki tanggung jawab untuk melaksanakan asesmen yang tidak hanya memenuhi
standar nasional, tetapi juga relevan dengan kebutuhan lokal.
Dimulai hari ini, Senin 26 Mei
2024, seluruh siswa kelas 7 dan 8 mengikuti asesmen semester genap. Asesmen
yang dilakukan di MTsN 2 Bengkulu Selatan bertujuan untuk mengukur pencapaian
kompetensi siswa dalam berbagai aspek, termasuk akademik, karakter, dan
keterampilan. Dalam konteks ini, penting untuk memahami bahwa asesmen bukan
hanya sekadar evaluasi hasil belajar, tetapi juga sebagai alat untuk
meningkatkan kualitas pengajaran dan pembelajaran
Asesmen yang diterapkan di MTsN 2
Bengkulu Selatan meliputi asesmen formatif dan sumatif. Asesmen formatif
dilakukan secara berkala untuk memantau perkembangan siswa dan memberikan umpan
balik yang konstruktif.. Sementara itu,
asesmen sumatif dilakukan di akhir semester untuk mengevaluasi pencapaian
kompetensi siswa secara keseluruhan. Hasil dari asesmen ini tidak hanya
digunakan untuk menentukan kelulusan, tetapi juga untuk merumuskan kebijakan
pembelajaran yang lebih baik di masa mendatang.
Pada tahun ini asesmen
menggunakan aplikasi Google Form telah terbukti efektif dalam mengumpulkan data
tentang pemahaman siswa terhadap materi pelajaran. Kita semua berharap agar
pelaksanaan asesmen pada tahun ini dapat berjalan dengan aman dan lancar.